[:IN]
Memajukan ekonomi rakyat bukanlah sebuah pekerjaan mudah dan dilakukan dalam waktu singkat. Butuh proses yang panjang, berkesinambungan dan aliansi strategis dengan lembaga/institusi yang mempunyai kepedulian dalam memajukan ekonomi rakyat . Tanda bahwa ekonomi rakyat sudah berjalan dengan baik adalah ketika masyarakat di suatu daerah mampu bersama-sama menghidupi diri mereka sendiri dengan bekerja dan dari pekerjaan itu mereka mampu meraup untung kemudian sebagian dari keuntungan tersebut ditabung.
Untuk mewujudkan itu semua butuh kesadaran dari berbagai pihak baik dari pemerintah, masyarakat , pendamping (fasilitator) , akademisi, swasta (bisnis) , lembaga keuangan dan juga media massa. Dalam rangka membuka kesadaran dan karakater untuk memajukan ekonomi rakyat itulah, DEK mengadakan seminar yang berjudul. “Membangun Karakter Pribadi Memajukan Ekonomi Rakyat. Studi Kasus: The Source,Body mind and Soul”.
The Source, Body, Mind and Soul (SBMS) Institute adalah Lembaga Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) berbasiskan Hipnoterapi,NLP dan EFT. Lembaga ini mempunyai visi misi kedepan dalam mencetak SDM yang kompoten dalam bidang pekerjaanya serta harmonis dalam body (tubuh), mind (pikiran) dan soul (jiwa). Dalam tubuh yang baik, dengan emosi yang stabil dan dijiwai dengan tepat akan berdampak hasil yang lebih optimal dan permanen.
Seminar ini nantinya akan membahas lebih detail bagaimana membangun karakter yang peduli terhadap kemajuan ekonomi rakyat dengan metode yang telah dipraktekkan oleh para trainer dari SBMS. Pembicara dalam seminar ini adalah F. Agus Ade SB, C.Ht., C.Mt., C.MP., CT., CI (Pengusaha sukses sekaligus certified trainer dari SBMS). Acara ini gratis dan terbuka untuk umum serta bertempat di Auditorium Djarum Lantai 6 Pertamina Tower FEB UGM. Dimulai dari pukul 14.00 WIB sampai 17.00 WIB. Untuk reservasi anda dapat menghubungi via SMS no handphone 082138544717 (Admin DEK FEB UGM).
[:]